
LAMPUKUNING.ID,JAMBI- kandasnya hubungan asmara diduga menjadi pemicu bentroknya siswa SMKN 3 Kota Jambi dengan SMKN 1 Kota Jambi.
Aksi penyerangan yang dilakukan oleh siswa SMKN 3 Kota Jambi terjadi di diruas jalan A Thalib Nomor 8 Kelurahan Simpang IV Sipin, Telainaipura, tepatnya di tengah jalan simpang Karya, Senin (24/2) sekira pukul 15.00.
Hendra yang merupakan pedagang di depan gerbang sekolah menjelaskan bahwa penyebab terjadi kericuhan disebabkan karena wanita.
“Awalnya tu mereka gara-gara cewek, anak STM tu datang ke sini betinju depan gerbang. Sayo pisahin lah bang,” kata Hendra, Senin (24/2).
Usai dipisahkan, oleh Hendra, satu orang anak STM tersebut langsung pergi. Ternyata, pergi untuk kembali lagi dengan membawa pasukan yang mencapai puluhan orang.
“Dio ke sini lagi langsung lempar batu ke dalam, orang ni langsung berhamburan lah,” tambahnya.
Tak lama, aparat kepolisian Polsek Telainaipura datang ke SMKN 1 Kota Jambi. Alhasil, dua orang dapat diamankan yang belum diketahui identitasnya dan asal sekolah.
“Tadi ada dua orang yang diamankan polisi, dan satu orang di bawa ke rumah sakit,” tandasnya.(Tps)






